Minggu, 22 April 2012

". KIBLAT PANUTAN UMAT ISLAM ."

Wahai sahabat/sahabiyahku yg dirahmati Allah..




Jangan sekali-kali kita meninggalkan keteladanan yg telah diwariskan oleh guru Agung kita panutan umat muslim Nabi Besar Muhammad al-Musthafa Rosulullah Saw. karena sesungguhnya. Kecintaan Allah kepada hamba-Nya bukanlah disebabkan oleh garis keturunan (an-Nasab) harta, pangkat dn jabatan, Namun, mereka yg setia meneladani kehidupan yg dicontohkan Nabi2 yg tercitra pada diri Muhammad Saw itulah yg paling dicintai-Nya.

..... Itu sebab'y, bagi para pengikut Nabi Muhammad Saw diwajibkan meneladani perikehidupan Nabi Saw yg merupakan citra seluruh Nabi dn Rosul.. Arti'y citra keteladanan yg diwariskan Nabi Saw adalah kecintaan kepada Sang Pencipta yg melebihi segala-galanya. Hidup zuhud, tidak makan jika tidak lapar, jika makanpun tidak sampai kenyang, tawakal, sabar, tawadhu, qana'ah, kuat beribadah, selalu rindu untuk mati, sehingga saat wafat pun tidak ada yg ditinggalkan kecuali selembar tikar. Sebatang busur, dan jubah.. Nabi Saw dan ke empat sahabat penggantinya tidak membangun istana dan gedung megah, padahal mereka menguasai baitul mal.

..... Sementara itu. Apa yg sudah berlaku atas umat islam di negri tercinta ini.. Mereka sudah sampai pada puncak perkembangan budaya dn ilmu pengetahuan yg membawa sebagian besar dari mereka terjebak ke dalam perangkap kesibukan yg berlebihan dalam mencintai karunia Allah. Mereka telah benar-benar sibuk mengurusi karunia sehingga melupakan Sang Pemberi Karunia.. Dalam kehidupan sehari-hari . Banyak diantara mereka yg kelihatan tekun menjalankan ibadah, namun hati mereka kering dn tertutup dari cahaya Ilahi..


Allahu Akbar.


.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar